Candi Gatotkaca

Candi Gatotkaca di Jawa
Candi Gatotkaca
Location within Jawa
Informasi umumGaya arsitekturCandi Jawa TengahanKotaKabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.NegaraIndonesiaRampung809

Candi Gatotkaca adalah salah satu candi Hindu yang berada di Dataran Tinggi Dieng, di wilayah Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah. Candi ini terletak di sebelah barat Kompleks Percandian Arjuna, di tepi jalan ke arah Candi Bima, di seberang Museum Dieng Kailasa. Nama Gatotkaca sendiri diberikan oleh penduduk dengan mengambil nama tokoh wayang dari cerita Mahabarata.

Candi-candi ini merupakan Candi Hindu yang beraliran Syiwa, yang diperkirakan dibangun antara akhir abad ke-8 sampai awal abad ke-9, dan diduga sebagai candi tertua di Pulau Jawa.Sebelumnya kelompok candi ini terdiri dari Candi Setyaki, Nakula, Sadewa, Petruk, Nalagareng dan Gatotkaca Antawirya, namun sekarang hanya Candi Gatotkaca yang masih berdiri, dan dikelompokan dalam keadaan rusak, kemudian dipugar oleh kantor Suaka Peninggalan Sejarah dan Purbakala (BPCB) Jawa Tengah pada Tahun 1979.[1]

Arsitektur

Dahulu kemungkinan terdapat beberapa bangunan Candi yang membentuk Kelompok Gatotkaca, yaitu Candi Gatotkaca, Candi Setyaki, Candi Nakula, Candi Sadewa, Candi Petruk, dan Candi Gareng.[2] Saat ini, selain Candi Gatotkaca, Candi Setyaki juga telah dipugar. Saat ini Candi Nakula-Sadewa telah runtuh dan batu-batunya diletakkan di dekan Candi Gatotkaca. Keberadaan Candi Nakula-Sadewa yang masih berdiri tegak terdokumentasikan oleh fotografer Isidore van Kinsbergen yang menngunjungi Dataran Tinggi Dieng pada tahun 1864. Bentuk arsitektur Candi Nakula-Sadewa mirip dengan arsitektur Candi Gatotkaca.

Candi Gatotkaca berdenah bujursangkar dengan pintu berada pada dinding sisi barat. Pada ketiga sisi dinding yang lain terdapat relung berhias kala-makara.

Letak Candi Gatotkaca

Candi Gatotkaca terletak di sebelah Barat Kompleks Percandian Arjuna, di tepi jalan ke arah Candi Bima, di seberang Museum Dieng Kailasa di Daratan Tinggi Dieng Banjarnegara. Jarak dari Kabupaten Wonosobo sampai candi Gatotkaca sekitar 27km atau +- 1 jam perjalanan . Alamat Candi Gatotkaca di Karangsari, Dieng Kulon, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah[3]

Rujukan

  1. ^ Mertadiwangsa, S. Adisarwono (2013). Banjarnegara, Sejarah, dan Babadnya. Banjarnegara: Pemerintah Daerah Banjarnegara. hlm. 324. ISBN 978-602-991-8-32-8.  Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
  2. ^ http://candi.pnri.go.id/jawa_tengah_yogyakarta/dieng/dieng.htm[pranala nonaktif permanen]
  3. ^ Sukmah, Fenti (28 Januari, 2023). "Candi Gatotkaca, Wisata Sejarah Dekat Museum Kailasa". https://www.nativeindonesia.com/candi-gatotkaca/. Diakses tanggal 1 Oktober 2023.  Periksa nilai tanggal di: |date= (bantuan); Hapus pranala luar di parameter |website= (bantuan)


Ikon rintisan

Artikel bertopik arkeologi ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan mengembangkannya.

  • l
  • b
  • s